InhilNews – Bagi sebagian besar orang mungkin mengherankan saat terbangun dari tidur dengan bersimbah keringat meski sudah menggunakan kipas angin ataupun AC. Terkadang keringat ini juga membuat terbangun di malam hari, atau menjadi keringat dingin.
Ada banyak alasan yang menjadi penyebabnya, mulai dari menopause hingga obat-obatan. Dirangkum dari WebMD, berikut adalah alasan kamu terbangun dengan bersimbah keringat pagi ini:
1. Menopause
Bagi wanita yang berusia di atas 45 tahun, mengalami hot flashes atau rasa panas yang bisa muncul di malam hari dan menyebabkan berkeringat. Sering menopause menjadi masalah yang umum terjadi yang menyebabkan bangun bersimbah keringat pada wanita.
2. Infeksi
Infeksi yang menyerang tubuh, salah satunya adalah tuberkulosis atau TB sering terkait dengan keringat yang muncul saat tidur. Akan tetapi infeksi yang disebabkan bakteri seperti endokarditis (inflamasi pompa jantung), osteomyelitis (inflamasi di tulang) dan abses juga bisa menyebabkan keringat. Keringat yang muncul baik saat bangun pagi maupun di malam hari juga menjadi salah satu gejala infeksi HIV.
4. Obat-obatan
Mengonsumsi obat-obatan tertentu bisa menyebabkan kita berkeringat. Misalnya adalah obat antidepresan yang bisa membuatmu terbangun di malam hari dan berkeringat. Sekitar 8-22 persen pengguna obat antidepresan mengalami hal tersebut. Asetaminofen atau obat-obatan penurun demam juga kadang menyebabkan keringatan.
5. Hipoglikemik
Hipoglikemia merupakan kondisi gula darah menurun atau rendah, menyebabkan kita berkeringat saat tidur. Orang yang meminum obat insulin atau diabetes bisa mengalami hipoglikemia yang disertai keringat.
Sumber :https://health.detik.com