INHILNEWS.COM, PULAUBURUNG – Penerapan Penegakkan disiplin protokol kesehatan pencegahan Covid -19 terus dilanjutkan karena hasil pemantauan dilapangan masih banyak yang melanggar
Babinsa Koramil 11 pulau burung dengan semangat dan tanpa lelah melaksanakan pengawasan dan penegakkan disiplin protokol kesehatan tersebut
Dua titik lokasi di jalan utama pulau burung yakni di jalan pendidikan simpang tiga BNI dan Jalan belimbing parit 00 menjadi penegakkan disiplin hari ini Kamis (25/06/2020)
Kapten Inf.Ujang .Z selaku Komandan Koramil 11 pulau burung mengintruksikan kepada anak buahnya untuk terus melakukan penegakkan disiplin protokol kesehatan.
Selagi masih banyak yang melanggar posko penegakkan disiplin masih berlanjut imbuh Kapten Inf.Ujang.Z
Kegiatan penegakkan disiplin hari ini personil Koramil 11 Pulau Burung dibantu Tim Terpadu meliputi Anggota Polsek,Tim Kesehatan, Pihak PT.RSUP,Pihak Desa,Pihak Kecamatan dan Relawan Covid -19
Sumber. : kapten Inf.Ujang.Z
Editor. : Prabu Suryadhana