InhilNews – Kepala Dinas Pendidikan (Kadisdik) Inhil, Drs H Rudiansyah Msi telah melepas Kontingen Festival Lomba Seni Siswa Nasional (FLS2N) SD menuju Pekanbaru diajang yang sama tingkat Se-Provinsi Riau, kemarin
Sebleum melepas Kadisdik memberikan arhaan dan pesan kepada seluruh kontingen dan pendamping sebelum diberangkatkan, dimana dalam arahan kadisdik Inhil, Drs H Rudiansyah Msi berpesan agar jagan memikirkan meang atau kalah yang penting pikirkan tampil yang terbaik dan berikan yang terbaik
“ Soal meang kalah itu soa biasa dalam perlombaan, yang penting berikan dan tmapilkan yang terbaik, karean kalian bukan lagi mewakili sekolah amelainkan membawa nama baik Inhil, dan paling utama selalu berdoa sebleum berlomba” pesan Kadisdik.
Selain itu Kadisdik juga mengatakan peserta yang diutus mengikuti lomba ke tingkat Provinsi adalah mereka yang menjadi juara di tingkat Kabupaten pada pelaksanaan FLS2N yang dilaksanakan Disdik beberapa waktu lalu.
“Saya ingatkan lagi bagi murid yang mengikuti FLS2N untuk menjaga kesehatan selama dalam mengikuti lomba dan tunjukan semangat bertanding agar bisa meraih hasil yang maksimal, apapun haislnay nanti Inhil tetap bangga “Tandasnya
Sementara Kasi Kesiswaan SD, Drs Basriani mengaku ada 5 cabang lomba yang diikuti kontingen Inhil yakni Seni Tari yang diutus dari SDN 031 Suhada, menyanyi Tunggal dari SDN 002 Selensen, Pantonim dari SDN 010 Manunggal Jaya, Gambar Bercerita dari SDN 001 Sungai Slaak dan Kriya Anyam dari SDN 002 Kota Baru Seberida.