INHILNEWS.COM,“Sungai Intan_Memanfaatkan Space lahan yang masih kosong diarea Komplek Perkantoran,Ketua Tim Penggerak PKK Desa Sungai Intan Lina Humaira Ahmad Ependi bersama Kades (Kepala Desa) Ahmad Efendi,Sabtu pagi (15/01) menanam Puluhan pokok Jambu air.
“Menanamlah hari ini untuk masa depan anak cucumu”atau “Menanam sebatang pohon tanda berterima kasih atas anugerah Tuhan dibumi sebagai nafas dan Penyangga ekonomi mandiri manusia”,adalah sebagian dari kalimat kampanye gerakan penghijauan dunia yang acap kali dikampanyekan,kita lihat disosial media agar manusia masa kini sadar,betapa pentingnya kesadaran bersama didalam menjaga lingkungan agar tetap hijau dan asri”.
Bagi Ketua TP.PKK Desa Sungai Intan Kecamatan Tembilahan Hulu Kabupaten Indragiri Hilir-Riau, Lina Humaira Ahmad Efendi,”slogan” tersebut tidak hanya habis sebatas kampanye saja,namun harus direalisasikan secara baik.
“Saya bersama pak Wali (red_Ahmad Efendi) memang dari dulu gemar berkebun tanaman,tidak setakat ini saja,bahkan halaman rumah kami,juga penuh ditanam pohon jambu,pak wali memang hobi jambu pak”.Jelas Lina Sambil tertawa ,tampak bersemangat saat diwawancarai disela sela kesibukannya bersama Kepala Desa Ahmad Efendi, sang suami menanam 50 (lima puluh) polybag jambu air jenis Madu dan Black Kingkong,dihalaman kantor Desa.
Senada Bicara, disampaikan Ahmad Efendi,ia mengaku selain hobi bertanam,kegiatan menanam pohon produktif seperti salah satunya jambu, memiliki nilai tambah,selain untuk keindahan dan penghijauan,juga bernilai ekonomi saat sudah sampai masa berbuah dan panen.
“Alhamdulillah hari ini,saya bersama Ibu Ketua TP.PKK (red_Lina Humaira),dibantu beberapa perangkat kembali menambah koleksi tanaman jambu dikantor Desa,tanaman terdahulu yang saya tanam disini,tahun 2017,kini sudah berbuah,bahkan tidak hanya saya dan staf-staf kantor saja yang sudah menikmati hasil panen buahnya,namun warga warga sekitar juga dapat menikmatinya, Alhamdulillah”.Jelas Ahmad Efendi
“Kami menanam memanfaatkan lahan kosong disini (halaman kantor Desa),ya biar indah dan asri,ini nanti,yang kami tanam hari ini,beberapa tahun kedepan,Inshaallah akan rimbun,ya .jadi kebun jambu,bisa jadi objek wisata seperti nya,”jelas Ahmad Efendi sambil tertawa
“Tapi,yang Jelas,ini menjadi motivasi buat siapa saja,menanamlah,apa saja,silahkan,tapi saran saya, Menanamlah jenis pohon yang menghasilkan buah,pasar buah bagus sekali di Indragiri hilir ini, seperti jambu air ini, di Tembilahan mencapai puluhan ribu perkilogramnya”.tutup Ahmad Efendi mengakhiri wawancara,sambil dirinya mengajak kami awak media berkeliling halaman kantor desa,menunjukkan sejumlah pohon jambu madu yang sudah berbuah
Penulis : Syafi’i Suardi