INHILNEWS.Com – RETEH – Dalam Silaturahmin Dandim 0314/Inhil Letnan Kolonel (Letkol) Inf Imir Faishal didampingi Ketua Persit Kartika Chandra Kirana cabang LIV Kodim 0314/Inhil Ny.Tuti Ratnasari Spi beserta pengurus lainnya Selasa 28/01/2020
Komandan Kodim 0314/Inhil bersama rombongan disambut langsung oleh Danramil 07/ Reteh Kapten (Arm) Syahrul Effendi.P, Camat Reteh Mohd Rapi, Camat Sungai Batang, Kapolsek Reteh Iptu Muhammad Rafi, Camat Sungai Batang, Hardiansyah,Kapolsek Sungai Batang Iptu Muklis,Tokoh Masyarakat,Lurah dan Kades Se- Kecamatan Reteh, MUI Kecamatan Reteh , Alim Ulama, Bhayangkari.
Danramil 07/ Reteh Kapten Arm Syahrul Effendi.P dalam sambutannya menuturkan bahwa momen ini merupakan momen di tunggu-tunggu masyarakat yang ingin silahturahmi dan berjumpa langsung dengan Dandim 0314/inhil.
“Alhamdulilah kami sangat bangga sekali, Komandan Dandim 0314/Inhil telah menyempatkan diri untuk datang melihat kami di kecamatan Reteh ini,”
“Mohon arahan dan bimbingan dalam melaksanakan tugas di emban, banyak kekurangan dan anggota mohon maaf apa bila dalam penyambutan kami ini terdapat kekurangan,” imbuh Danramil.
Sementara itu Tokoh masyarakat Kecamatan Reteh, Bakri berharap dengan hadirnya Letkol Inf Imir Faishal di Reteh diharapkan dapat membawa nuasa yang lebih baik, lebih prima, untuk keberadaan Reteh dimasa yang akan datang.
“Atas nama masyarakat Alhamdulilah Reteh akan senantiasa kondusif dan tertata berkat kerjasama yang di emban oleh beliau Koramil 07 di kecamatan Reteh dan Sungai Batang ini,”ungkap Bakri
Dihadapan Dandim 0314/Inhil, Bakri memuji Danramil 07/Reteh karena sosok adalah sosok pemimpin di Reteh yang di tempah bukan untuk panglima perang tapi adalah handal di dalam area padang yang berlumpur.
“Dimana permasalah disitu Danramil dan inilah diberikan segenap beserta jajarannya dan alhamdulilah antara danramil 07/reteh beserta jajarannya yang alhamdulilah berkat bimbingan dan kerjasama Upika -upika kecamatan Reteh seluruh kepala desa dan lurah senantiasa menompang bersama dengan masyarakat demi kemajuan Reteh dimasa yang akan datang,” timpalnya Bakri.
Sementara itu, Letkol Inf Imir Faisal
Juga memberikan sembako kepada janda yang kurang mampu serta memberi santunan ke pada anak Yatimpiatu serta berpesan Kepada seluruh anggota Kodim 0314/Inhil untuk terus menjalin silahturrahmi yang baik dengan masyarakat.
“Jalin silaturahmi yang baik dengan masyarakat serta rebut hati masyarakat agar TNI Selalu ada di hati masyarakat,” tegasnya.