INHILNEWS.COM,TEMBILAHAN, – Guna meningkatkan kemampuan Prajurit khususnya Komando teritorial kewilayahan, Kodim 0314/lnhil gelar kegiatan pembinaan kesiapan aparat Komando kewilayahan dan kemampuan teritorial tahun 2021.
Kegiatan ini diikuti oleh seluruh Danramil dan Babinsa sejajaran Kodim 0314/lnhil dengan tetap mematuhi protokol kesehatan Covid 19 dan dibuka secara langsung oleh Dandim 0314/lnhil Letkol lnf lmir Faishal di Aula Graha Bhakti Kodim 0314/lnhil, jalan Ahmad Yani, Parit 9, Tembilahan Hulu, Kamis (18/03/2021).
Dalam sambutanya, Dandim 0314/lnhil berharap agar seluruh prajurit TNI jajaran Kodim 0314/lnhil khususnya yang menjabat Babinsa harus dan wajib memiliki Ruang, Alat, Kondisi (RAK) juang yang tangguh agar situasi wilayah baik geografi, demografi dan kondisi sosial dapat dikuasai dan terawasi dengan baik dengan berpedoman kepada 5 (lima) kemampuan teritorial.
Untuk itulah hari ini kita gelar kegiatan ini dengan maksud dan tujuan untuk menajamkan dan meningkatkan kemampuan teritorial Angkatan Darat khususnya Babinsa, “ungkap Dandim.
Jalin terus hubungan baik antar 3 (tiga) pilar di wilayah dengan selalu bersilaturahmi dan koordinasi dalam setiap melakukan langkah, tindakan dan keputusan ataupun kegiatan kegiatan lain.
” Dandim juga berpesan bahwa Seorang Babinsa harus mampu memberikan contoh dan perilaku yang terbaik kepada masyarakat serta harus mampu menyelesaikan permasalahan permasalahan yang terjadi di tengah kehidupan masyarakat.
Manfaatkan kegiatan ini dengan baik,agar nanti para Babinsa kembali ke wilayahnya dengan membawa bekal ilmu yang bermanfaat dan berguna bagi diri pribadi, satuan dan masyarakat banyak agar TNI tetap di hati rakyat, “pungkasnya.
Penulis : Serda Tarsa Supriatna