INHILNEWS.COM,Tembilahan : BRI Group dan Pemodalan Nasional Madani (PNM) serta Pegadaian menyalurkan bantuan kepada Yayasan Pusaka Pondok Bhakti Lansia di Gedung Balai Latihan Kerja Industri (BLKI) Jalan SKB Tembilahan, Jum’at (22/4/22).
Pemimpin Cabang BRI Tembilahan Harry Wahyudi mengatakan bahwa total bantuan yang diberikan sebesar 20 juta rupiah dalam bentuk makan dan perlengkapan sehari-hari, seperti pempes, minyak goreng, telur, dan lain sebagainya.
Saya berharap ini bisa dimanfaatkan dengan baik oleh Yayasan Pusaka Pondok Bhakti Lansia,” katanya saat diwawancarai wartawan setelah selesai menyalurkan bantuan.
Dirinya mengajak kepada pengusaha-pengusaha muda di kabupaten Inhil ini untuk ikut berpartisipasi menyalurkan bantuan kepada Yayasan Pusaka Pondok Bhakti Lansia.
Kepada masyarakat yang ada di Inhil pengusaha muda yang akan memberikan bantuan pada bulan puasa ini, mungkin bisa disalurkan ke Yayasan Pusaka Pondok Bhakti Lansia,” ungkapnya.
Sementara itu, Ketua Yayasan Pusaka Pondok Bhakti Lansia Yuliana Daud mengucapkan terimakasih banyak atas bantuan sembako yang diberikan.
Ia mendo’akan semoga bantuan yang diberikan ini menjadi amal jariyah untuk BRI Group serta para pekerja BRI khususnya cabang Tembilahan.
“In Sya Allah besok Sabtu kami para pekerja BRI jam 14:00 Wib sampai berbuka puasa nanti bakal keliling ke daerah-daerah yang tidak terjangkau sama dermawan yang bisa dijangkau menggunakan motor, lewat Sungai Raya, dan Tempuling,” tambahnya.
Sementara itu, Ketua Yayasan Pusaka Pondok Bhakti Lansia Yuliana Daud mengucapkan terimakasih banyak atas bantuan sembako yang diberikan.
Ia mendo’akan semoga bantuan yang diberikan ini menjadi amal jariyah untuk BRI Group serta para pekerja BRI khususnya cabang Tembilahan.
Terimakasih banyak pak, atas bantuannya, mudah-mudahan berkah ramadhan ini membuat bapak beserta seluruh pekerja BRI Cabang Tembilahan diberikan kesehatan dan semakin sukses,” pungkasnya.
Editor: Ysf.